Rabu, 13 Juni 2018

Cara Cepat Meningkatkan Skor Kredit Mobile Legends

HumarTutor - Skor Kredit atau Credit Score merupakan sistem peniliain tentang bermain kita pada saat melakukan pertandingan di Mobile Legends. Skor tersebut dapat naik atau turun tergantung perilaku kita.


Apabila permainan kita bermain secara 'bersih' maka skor kita akan naik, namun jika kita bermain 'kotor' tentu skor kita akan berkurang. Terdapat ketentuan apabila skor kita kurang dari 60, maka kita tidak bisa bermain pada mode Ranked.

Banyak yang menyebabkan credit score kita berkurang, seperti

  • AFK atau Away From Keyboard dimana posisi player yang tidak bisa memainkan gamenya biasanya karena ada faktor eksternal seperti jaringan yang lambat, kendala perangkat yang kurang mumpuni, atau dapat juga karena dia malas bermain.
  • Feeder merupakan tindakan merugikan satu team karena dia 'memberi makan' sehingga pihak lawan dapat mengungguli permainan. Biasanya ini terjadi karena pemain berada pada low skill level.
  • Intentional Feeder atau Feeder yang disengaja dimana pemain sengaja merugikan satu team agar team lawan bisa menang.
  • Using Cheat menggunakan cheat dalam permainan Mobile Legends.
  • Using Profanity player menggunakan kata kata terlarang atau kasar pada team lawan atau kawan.
  • Low Skill Level dimana player masih belajar menggunakan hero tersebut dan tidak dapat memainkannya.

Tindakan diatas tentu dapat mengurangi skor kita. Untuk itu perlu adanya penghindaran berbagai tindakan diatas. Namun apabila kalian melakukannya karena ada faktor yang tidak diinginkan dan sudah terlanjur habis skornya. Maka simak tutorial berikut :

Cara Cepat Meningkatkan Skor Kredit :



1. Buka game Mobile Legends di perangkat kalian.


2. Cari dan pilih mode VS A.I.


3. Kemudian pilih mode Brawl pada sub menu yang ada di mode VS A.I. Dan langsung saja pencet start.


4. Seperti biasa, kalian harus memilih hero dahulu, kemudian setting spell dan juga pilihan item.

5. Sebelum kalian keluar lingkaran pada awal permainan, sebaiknya kalian langsung beli item untuk mendukung kemampuan kalian dalam pertandingan tersebut.


6. Kalian harus cepat - cepat memenangkannya. Dan credit score kalian akan bertambah.

Credit Score sendiri akan bertambah jika kalian memenangkan sebuah pertandingan dengan 'bersih'. Nah untuk melakukan pertandingan sendiri dibutuhkan waktu kurang lebih 10 menit.

Maka dari itu, pemilihan mode VS A.I. - Brawl merupakan pilihan yang tepat, karena pada mode VS A.I. lawan kita adalah bot yang mudah untuk dilawan. Sementara pada Brawl dapat mempersingkat waktu pertandingan. Biasanya untuk satu kali pertandingan hanya 3 menit saja.

Jika Credit Score kalian terpuruk, maka lakukan pertandingan ini berulang - ulang hingga skor bertambah secara bertahap dan kalian bisa main di mode Ranked lagi.

Title :

Cara Cepat Meningkatkan Skor Kredit Mobile Legends

Reviewed by

Humar

On

11.28.00

Rating :

5

Share this

I'm a blogger wannabe, programmer wannabe, and hacker wannabe

0 Comment to "Cara Cepat Meningkatkan Skor Kredit Mobile Legends"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar jika ada yang kurang paham tentang artikel di atas.
Jangan lupa centang "Beri tahu saya" untuk mendapatkan update balasan dari kami dan berkomentarlah dengan sopan.
Terima kasih.